Monday, June 10, 2019

Bekerja dengan Outline di PowerPoint



PowerPoint adalah sebuah program yang dirancang untuk membuat dokumen presentasi yang memungkinkan kita bisa menyatukan teks, gambar, shape serta multimedia. Namun, terkadang kita
hanya butuh untuk memantau teks sehingga aspek lainnya dapat kita hiraukan sementara waktu. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, kita dapat menggunakan tampilan Outline. Dimana, pada tampilan Outline hanya menampilkan teks dari slide – slide pada dokumen kita. Akan tetapi teks – teks yang dimasukkan ke box / shape seperti SmartArt, WordArt dan lainnya tidak dapat ditampilkan. Kita dapat mengakses tampilan Outline dengan mengeklik pada tab yang terletak di sebelah tab Slide pada Normal View.

Berikut tampilan untuk Outline dimana tampak bahwa memang hanya teks yang ditampilkan.

Secara default, ukuran panel outline sama dengan panel tab slide. Namun kita juga dapat juga mengubah ukurannya dengan mendrag garis perbatasan pada panel tersebut seperti tampak pada gambar di bawah.

Demikian, semoga bermanfaat.

No comments:
Write comments